khasiat dan manfaat tanaman lengkuas bagi kesehatan

Tanaman lengkuas

 khasiat  dan manfaat tanaman lengkuas bagi kesehatan

atau dari bahasa nama latin lengkuas yaitu (Alpina galanga) merupakan semak berdiri sejenis jahe atau tanaman empon-empon lain. Tanaman lengkuas banyak digunakan sebagai bumbu dapur juga bisa digunakan sebagai obat penyakit. Tanaman lengkuas dapat tumbuh dengan mudah dimana saja dengan menggunakan ruas atau rimpangnya. Biasanya untuk mendapatkan lengkuas yang masih muda dan belum banyak seratnya dilakukan panenan pada saat tanaman berumur 2,5 - 4 bulan.

Lengkuas berbatang semu yang tumbuh dengan tegak dengan tingi kurang lebih 1-2 meter. Batangnya terdiri dari pelepah daun yang berwarna hijau keputihan. Daun tunggal, bertangkai pendek dengan bentuk daun lanset memanjang, yang ujungnya runcing sedangkan pangkalnya tumpul tepi rata. Kelopak bunga berbentuk lonceng dengan warna putih kehijauan. Mahkota bunga yang masih kuncup pada bagian ujungnya berwarna putih, bulat, keras, masih muda hijau, setelah tua warnanya hitam kecoklatan. Rimpangnya merayap, berdaging, kulitnya mengkilap. Lengkuas mempunyai aroma yang khas yang berwarna mengkilap.


Khasiat Lengkuas

  • Radang Lambung dan usus lemah
Ambillah lengkuas secukupnya dan cuci hingga bersih. Tumbuklah lengkuas hingga halus dan saring dan ambil airnya untuk diminum.
  • Reumatik
Ambillah 0,5 kilogram lengkuas kemudian diparut diberi sedikit air aduk dan peras hingga mengeluarkan air. Ambil pula parutan dari setengah butir kelapa untuk diambil santanya. Campurkan air lengkuas dan air santan kemudian ditambah 15 butir merica yang telah dihaluskan. aduk hingga tercampur, sebelum direbus tambahkan setengah liter air. Rebus hingga mendidih agak lama kemudian angkat dan dinginkan. Minumlah sehari 3 kali masing-masing sepertiga gelas.

semoga bermanfaat baca juga khasiat daun tanaman meniran

0 Response to " khasiat dan manfaat tanaman lengkuas bagi kesehatan"

Post a Comment

Silahkan berkomentar dengan bijak dan membangun dan tetap salalu menjungjung dengan komentar yang baik :) juga terima kasih atas kunjungannya di blog artikel terbuka